Sabtu, 16 Maret 2013

#mentoritb



Perbandingan mahasiswa ITB : 2:1. Perbandingan jumlah mentor : 2:3. Simpulan : akhwat lebih peduli pendidikan. Hehe #mentoritb
"Jika ingin menghancurkan suatu negara, maka hancurkanlah pemudanya. Karena di tangan pemudalah kepemimpinan negara digenggam" Kalau sekarang para pemimpin negara acak adut, berarti ada yang salah pada pendidikan karakter jaman dulu. #mentoritb
Hasil survey ttg seberapa islamikah negara islam, menyatakan bahwa negara islam tak islami. 208 negara yang diteliti ada 47 negara islam. Kalau dilihat dari pemerintahan, Indonesia peringkat ke 140 di bawah swedia, papua nugini. Ada juga penelitian dr LSI thd pemuda Ind, sholat 5 waktu hanya 28%, puasa Ramadhan 58%, gaya hidup ttg jilbab 20% mengatakan wajib. #mentoritb
"Kalau IP-mu jelek, saya tak khawatir dg masa depanmu, tapi khawatir dengan masa depan bangsa ini karena kamu yg nantinya memegang bangsa ini," kata dosen pada mahasiswanya. Sama halnya dengan kalau kita akhlaknya jelek, maka yg mengkhawatirkan adl nasib bangsa ini kelak. Huft #mentoritb
Mentoring itu urgen. Tak perlu menunggu perubahan dulu, tak perlu nunggu diajak dulu. Hayo mentoring. Di Amerika saja ada 3juta pemuda yg ikut mentoring dan ada 18juta yg ingin mentoring. Di Indonesia? #mentoritb
Lelucon : Soekarno : berikan aku 1000 pemuda maka akan kuguncang dunia. Soedirman : wah, g ada Gan. Adanya 7. Itupun jadi boyband. Mengguncang panggung. Wkwkwk.. Maukah kita jadi pemuda yang mengguncang dunia dengan karya-karya kita?? #mentoritb
Televisi adalah mentor kita saat ini. Banyak hal yang ada di TV yang ternyata menjadi kebiasaan kita. Misalnya, di TV ditayangkan ttg kata2 ngetrend "Masalah buat lo?", "Lo-Gue end," maka dapat dipastikan kita banyak menemui fenomena pemuda yang lancar menirukan kata-kata itu. Artinya televisi berhasil mementoring kita. #mentoritb
TV lebih menarik dr mentoring karena TV mempunyai kemampuan audio visual, sedangkan mentoring hanya audio saja. Oleh karenanya dibutuhkan metode agar mentoring terasa asyik. Cobalah membina seperti Rasul, yang tak hanya memberikan ceramah, namun mempraktekkannya dalam kehidupan sehari-hari. #mentoritb
Syekh Syamsudin adalah pementor Muhammad Al-Fatih yang tiap pagi selalu mencamkan bahwa sebaik-baiknya pemimpin adalah yang menaklukkan Konstantinopel. Luar biasa sekali dampak mentoring ini. Bayangkan saja jika yang kita mentor kelak menjadi RI 1. Bayangkan juga jika yang kita mentor kelak menjadi orang besar. #mentoritb
"Jangan mendalilkan amal, tapi amalkan dalil," #mentoritb











Tidak ada komentar:

Posting Komentar